s

Senin, 05 Januari 2015

Bercinta Tanpa Kondom Bagus untuk Kesehatan Mental

Bercinta Tanpa Kondom Bagus untuk Kesehatan Mental
TAK sedikit pasangan suami istri memakai kondom saat bercinta. Tetapi apabila Anda dan pasangan melupakan kondom, justru bermanfaat bagi kesehatan mental. Kenapa?
Psikolog terkemuka Skotlandia Stuart Brody dari West of Scotland University melakukan studi ini. Dia menyimpulkan bahwa, pasangan yang berhubungan seksual tanpa kondom dapat meningkatkan kesehatan mental suami atau istri.
Dalam penelitiannya, pasangan suami istri yang memakai kondom saat bercinta malah berisiko terganggu kesehatan mental, mudah stres dan depresi. Karenanya, pasangan membatasi kesempatan untuk bereproduksi.
Profesor itu berdasarkan kesimpulan pada studi tentang seksual yang melibatkan 99 perempuan dan 11 laki-laki di Portugal. Mereka diminta untuk mengisi kuesioner dengan pertanyaan tentang kesenangan mereka keluar dari kehidupan seksual mereka dan penggunaan kontrasepsi. 
Dari studi itu, disimpulkan bahwa pasangan yang menggunakan kondom dikaitkan untuk responden dengan stres. Sementara, mereka yang melakukan hubungan seks tanpa kondom lebih baik dalam menangani stres, dan juga menikmati kesehatan mental yang lebih baik. Demikian dilansir Geniusbeauty, Selasa (6/1/2015)
Sumber

Khasiat Air Kelapa bagi Orang Diet

Khasiat Air Kelapa bagi Orang Diet
MEMILIKI tubuh langsing merupakan resolusi cemerlang di tahun 2015. Berat badan yang ideal memang tak lepas dengan pola diet yang sehat.Lantas, makanan apa yang cocok dan menyenangkan tanpa merusak pola diet Anda?
Patricia Bannan seorang ahli gizi dari Los Angeles menjelaskan, kunci utama untuk menjaga resolusi diet sehat nan sederhana. Selain itu, dia membocorkan rahasia beragam makanan, minuman dan buah-buahan rendah kalori.

“Anda ingin fokus dengan resolusi positif, rajinlah makan sayur dan buah-buahan dalam sehari. Kalau makanan sejenis kue sebaiknya dapat dicap sebagai musuh saja,” ujar Bannan seperti dikuti Foxnews, Selasa (6/1/2015)
Lebih lanjut, dia mengatakan resolusi diet sebaiknya jangan hanya terpaku ingin menurunkan berat badan saja. Namun kini di benak Anda diet haruslah mengarah terhadap pola makan sehat.
Bannan merekomendasikan alpukat sebagi tameng diet. Pasalnya, seperlima dari si hijau menyehatkan itu mengandung 50 kalori dan tergolong buah mengenyangkan.
Bukan hanya itu, dia juga menyarankan untuk rajin minum air kelapa segar setiap hari. Minuman tersebut mengandung elektrolit yang membuat tubuh Anda terasa bugar.

Terlebih, lanjut Bannan, camilan kacang-kacangan juga baik untuk diet. Satu ons kacang memiliki kandungan 160 kalori.
“Selain menu diet saya juga menyarankan minum teh agar pola tidur Anda teratur. Minum teh di malam hari menjadi ramuan alami untuk mendorong rasa kantuk,” tutupnya.

Ponsel Bisa Internetan Harga Rp300 Ribuan

Ponsel Bisa Internetan Harga Rp300 Ribuan
CALIFORNIA - Smartphone terbaru buatan Microsoft dibanderol dengan harga yang terjangkau. Microsoft yang sudah membeli bisnis ponsel Nokiaakan merilis smartphone Nokia 215 pada kuartal pertama 2015 dengan harga USD30 atau sekira Rp378 ribuan.
Dilansir Gizmodo, Senin (5/1/2015), smartphone terbaru besutan Microsoft ini bukan tipe smartphone flagship. Akan tetapi, harga yang rendah bisa menjadi poin menarik bagi pengguna yang sedang mencari smartphone murah.
Produk terbaru ini bisa menjalankan berbagai aplikasi seperti Facebook, Messenger, Twitter, Bing Search, MSN Weather dan Opera Mini. Sayangnya, smartphone yang memiliki layar 2,4 inci QVGA (320 x 240 piksel) ini hanya mendukung jaringan 2G.
Bagian layar kabarnya tidak mengusung resolusi tinggi. Sementara dengan kecepatan internet 2G, handset ini dianggap belum menawarkan pengalamanbrowsing super cepat.
Konon, Microsoft merancang ponsel baru ini untuk segmentasi pengguna anak-anak dan pengguna di negara berkembang. Dengan harga sekira Rp300 ribuan, pengguna sudah bisa menggunakan ponsel dengan kamera 0,3MP ini untuk internetan.
Perusahaan asal Redmond itu juga menyediakan Nokia 215 yang dapat memutar musik MP3, dukungan radio FM serta fitur built-in torch. Handset dengan konektivitas Bluetooth itu juga diklaim mampu bertahan hidup dalam waktu yang lama.
Kabarnya, smartphone yang hadir dengan pilihan tiga warna ini mampu bertahan hidup selama 29 hari dalam modus standby